Bumbu Reuni, Joko Kuspito Lempar Pesan ke Warsidi Ardi

 


IJL.Com- Kekalahan dari Remci di partai terakhir fase penyisihan grup justru jadi modal berharga untuk Jak's Soccer jelang laga fase knock-out 16 Besar Indonesia Junior League (IJL) U-13. Bumbu reuni dari pinggir lapangan kian menambah sedap aroma pertandingan saat jumpa Young Warrior. 

Anak-anak Jak's Soccer tidak mau terlalu lama meratapi kekalahan dari Remci di partai terakhir fase penyisihan grup IJL U-13. Rusaknya rekor nir-kekalahan diakui sang pelatih, Joko Kuspito justru menjadi kesempatan Valentino Febri dan kawan-kawan untuk banyak berkaca. 

Pasalnya, tabuh genderang fase knock-out 16 Besar sudah memanggil tim yang bermarkas Pondok Cipta, Bintara tersebut. Seperti diketahui, Young Warrior menunggu pada Sabtu (2/7) di Lapangan Sawindu, Yon Mekanis 203, Jatiuwung, Kota Tangerang. 

"Kekalahan dari Remci benar-benar kami petik sebagai pelajaran berharga. Anak-anak bisa belajar banyak untuk lebih fokus berlatih memperbaiki semua kekurangan," ujar Joko. 



"Ada banyak PR seperti lini belakang yang harus lebih disiplin dari segi pengambilan posisi dan tentunya sinyal komunikasi," seru Joko. 





Young Warrior yang akan dihadapi Jak's Soccer termasuk tim dengan konsistensi tinggi selama fase penyisihan grup. Gaya permainan kolektif 'Gladiator' membuat mereka tak hanya sekadar mengandalkan satu-dua nama semata. 

Menariknya, bumbu reuni bakal terhampar dari pinggir lapangan. Ya, Joko Kuspito berjodoh untuk adu ilmu dengan Warsidi Ardi, rekan setimnya saat membawa Persija Jakarta meraih gelar juara Liga Indonesia 2001.

Kebetulan saat masih aktif bermain, Joko dan Warsidi sama-sama berposisi sebagai seorang bek handal. Jangan lupa, keduanya juga dilabeli pemain Timnas Indonesia di era keemasannya.

Joko pun tak segan melemparkan pujian untuk Warsidi. Ia meramal, pertemuan Jak's Soccer dengan Young Warrior tak menutup kemungkinan lahir drama bak telenovela. 

"Young Warrior tim yang sangat bagus, mereka dibekali kemampuan individu pemain sangat menonjol. Dilatih juga oleh sosok berpengalaman. Warsidi bisa bagi banyak ilmu ke anak-anak asuhnya. Saya rasa pertemuan kami akan berjalan menarik," ujar Joko. 



"Sekali lagi, ini pertandingan sangat menarik, tim yang bisa memanfaatkan kesalahan lawan maka akan memenangkan pertandingan," tandas Joko seraya melempar pesan ke Warsidi. 



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa