Derby Bekasi Milik Stoni




IJL.Com- Sepak terjang anak-anak Stoni Indonesia kembali memakan korban. Bungkam Brazillian Soccer School, pesta manis di laga sarat gengsi.

Laga sarat gengsi bertajuk Derby Bekasi antara Stoni Indonesia kontra Brazillian Soccer School pada Sabtu (16/3) di pekan ke-20 IJL U-13 Grup Sensation berujung manis untuk armada Stoni. Skor dua gol tanpa balas sukses dibawa pulang ke Bantargebang.

Berada di bawah Brazillian soal urusan papan tabel klasemen tidak membuat anak-anak Stoni ciut nyali. Harus diakui gairah derby benar-benar membakar adrenalin Hamdany Yahya dan kawan-kawan.

2x25 menit bisa dibilang Stoni bermain tanpa kenal lelah. Sempat dibuat kelimpungan lewat skema jebakan offside Brazillian namun buah kepala dingin turut pegang peranan di atas lapangan. 

Tiap jengkal rumput hijau, tidak ada pemain Stoni yang duduk terpaku. Praktis, poros serangan Brazillian mereka paksa pecah kongsi.

"Gengsi derby sangat membakar gairah anak-anak. Aromanya benar-benar terasa saat mereka sudah di atas lapangan," ujar pelatih Stoni, Roni Pataja.



"Ibaratnya Brazillian adalah Chelsea, sedangkan Stoni itu Fulham. Jelas, bisa membalikkan prediksi adalah sebuah kebanggaan untuk kami sendiri," tambah Roni dengan wajah semringah.





Kejelian Roni dan sang kolega, Christian Bekatal meraba atmosfer pertandingan juga jadi salah satu kunci kemenangan Stoni. Harus diakui rotasi pemain berjalan sempurna.

"Iya betul, menghadapi laga seketat ini kami tidak mau melupakan rotasi. Anak-anak yang sedang bergairah ini tidak boleh hanya menjadi penghias bangku cadangan," tegas Roni.


"Ya bisa dibilang gairah derby dicampur rotasi pemain hasilnya ya buah manis," sambung Roni.





Lebih daripada itu, kemenangan atas Brazillian kian membuat nafas Stoni semakin panjang demi tiket fase knock-out. Perlahan tapi pasti kini Audy Laksono Cs mengintip di peringkat kesembilan.

Meski demikian Roni tidak ingin anak asuhnya larut dalam euforia. Fokus kembali ditata, saatnya serbu Sawangan.

"Seperti yang saya bilang sebelumnya, Stoni tidak akan menyerah sampai partai akhir. Pekan selanjutnya bermain di Sawangan, semoga bisa tetap bertuah manis. Intinya anak-anak siap main dimanapun, tapi tadi selepas laga saya tekankan ke mereka agar tidak besar kepala," tegas Roni.



"Saya mewakili tim pelatih juga ingin ucap terimakasih untuk atmosfer kompetisi yang dikemas oleh IJL, liga terbaik. Artinya anak-anak kami belajar untuk lebih paham bagaimana menyiapkan diri sebelum pertandingan dimulai, Stoni banyak belajar di IJL," tandas Roni.




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa