Derby Patriot, Stoni Lempar Pujian untuk Tajimalela




IJL.Com- Partai sarat gengsi bertajuk "Derby Patriot" siap tersaji dalam lanjutan laga pekan ke-11 Indonesia Junior League U-13 antara Stoni versus Tajimalela. Diramal sengit sampai tetes keringat terakhir.

Stoni Indonesia FC berniat untuk move-on. Poin penuh yang buyar gegara perkara penalti saat jumpa KMJR Cilegon bukan jadi alasan lebih larut tenggelam.

Pelatih Stoni, Maulana Imron Dwi Putra dengan cepat mengindentifikasi bekas luka yang didapat anak-anak asuhnya. Diagnosa pun berhasil dikantongi sang juru taktik.

"Fokus dan konsentrasi pemain di 15 menit akhir pertandingan dalam mengambil keputusan menjadi catatan saya. Tiga pertandingan terakhir (versus Young Warrior, Putra Sejati, KMJR) kami kebobolan di menit-menit krusial yang saya lihat memang karena kesalahan elementer," terang Maulana.



"Tapi saya sangat mengapresiasi kinerja lini pertahanan kami. Dari empat pertandingan, Stoni hanya kebobolan tiga gol, jadi yang terbaik dari antara tim lainnya di Grup D Sensation," sambung Maulana seraya tersenyum lebar.





Tak ingin kembali membawa luka, Stoni langsung dihadapkan pada laga besar di depan mata. Partai sarat gengsi yang bisa bikin bulu kuduk berdiri.

Pekan ke-11 IJL U-13 Grup D Sensation yang akan berlangsung Sabtu (12/12) ternyata sudah lama ditunggu-tunggu armada Stoni. Seperti diketahui, tim yang bermarkas di Bantargebang, Kota Bekasi itu akan berjumpa tetangga dekatnya, Tajimalela FA.

Markas kedua tim yang berjarak tidak lebih dari 10 kilometer semakin menambah hangat suasana laga bertajuk "Derby Patriot" tersebut. Maulana pun sudah tahu betul daya ledak 'Panser Bekasi' (julukan Tajimalela).

"Ini partai yang sudah lama kami tunggu-tunggu tidak hanya dari sisi pelatih, pemain namun juga orangtua murid. Pertandingan yang akan terasa sangat penting dan tentunya Stoni ingin bermain lebih maksimal," ujar Maulana.

"Kami sudah saling mengenal kekuatan masing-masing. Sekali lagi, Derby Patriot ini sudah kami tunggu-tunggu," jelas Maulana.



Maulana pun tak sungkan melempar pujian untuk rival sekota. Tidak heran memang karena ia hafal sederet amunisi berbahaya dari skuat Tajimalela.

"Tentunya semua tim di Grup D Sensation ini sangat bagus, hanya saja namanya partai derby jadi terasa lebih bermakna. Tajimalela tim kuat, materi pemainnya pun oke di setiap lini," ujar Maulana.

"Tajimalela punya kualitas dalam tendangan bebas dari sosok Nabil Mafaiz dan Muhammad Farrel, gelandang yang punya daya jelajah tinggi," tambah Maulana lagi seraya mewanti-wanti anak-anak asuhnya di Stoni.





Pada laga sebelumnya, Tajimalela harus mengakui keunggulan SMPIT Taruma dengan skor 2-4. Namun sejatinya ada performa menggigit diluncurkan Farrel dan kawan-kawan. Bukan tidak mungkin akan terasa lebih mencengkram dalam laga "Derby Patriot".

Berkaca dari tabel klasemen, Stoni saat ini ada di peringkat keenam Grup D Sensation dengan torehan delapan poin dari empat laga. Sementara Tajimalela tepat menguntit di bawahnya dengan selisih satu angka saja.

Peluang kedua tim untuk lolos ke fase knock-out 16 Besar pun masih terbuka lebar. Sama-sama ingin membawa nama harum Bekasi sebagai Kota Patriot, pertemuan keduanya diramal akan berjalan sengit sampai tetes keringat terakhir.

"Iya pastinya akan berjalan sangat sengit, semoga semuanya berjalan sesuai rencana. Semoga kami meraih hasil maksimal nanti dan mudah-mudahan cuaca sangat mendukung bagi kedua tim," pungkas Maulana.





Berikut Jadwal Lengkap Pekan ke-11 IJL U-13:





  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa