Epic Comeback, IJL Elite Rajai Borneo Football Cup U-14


IJL.Com- Rasa penasaran IJL Elite pada tim asal Filipina, Makati Football Club akhirnya tuntas di partai final Borneo Football Cup U-14 yang berlangsung pada Sabtu (5/10) di Stadion Likas, Sabah, Kota Kinabalu. Gol emas Bagas Prayoga jadi pembeda, trofi gelar juara dibawa pulang ke Tanah Air.

Sebelumnya di partai semifinal, IJL Elite mampu menghentikan perlawanan Indonesia Muda dalam laga bertajuk Derby Merah-Putih. Rentetan tiga gol tanpa balas lewat kaki Tezar Briantama, Alief Alpikri dan Saubyhaky Putra jadi garansi tiket ke laga final.

Di laga final, IJL Elite kembali berjodoh dengan Makati FC. Setelah di babak penyisihan grup harus mengakui keunggulan tim asal Filipina tersebut, arena "penebusan dosa" mereka tuntaskan di laga puncak Borneo Football Cup U-14.

Tidak mudah memang untuk menekuk Makati yang dikenal punya benteng pertahanan super tebal. Berulangkali anak-anak IJL Elite melepaskan peluru dari segala penjuru, namun kokohnya lini belakang tim lawan dengan gaya "parkir bus" memang begitu sukar untuk dilumpuhkan.

2x25 menit peluit panjang ditiupkan, skor kacamata tetap tidak berubah. Segala daya-upaya IJL Elite merobek celah dinding Makati masih kurang dinaungi dewi fortuna.

Namun bukan Mulyadi Madrizal namanya jika kehabisan ide, pelajaran berharga di babak penyisihan grup jadi pegangan sang pelatih agar Dzaky Muhammad Fawwaz dan kawan-kawan tidak terpleset untuk yang kedua kalinya. Kerja keras sekaligus kerja cerdas ia praktekkan dari balik juru kemudi IJL Elite.

Di babak perpanjangan waktu dengan format 9vs9, IJL Elite tak mau terlalu lama mengulur-ulur kesempatan. Baru satu menit peluit kick-off dibunyikan oleh wasit, koordinasi permainan apik langsung dipertontonkan. Diawali operan cerdik Saubyhaky Putra ke lini tengah untuk Rafly Ikram Selang, tanpa pikir panjang Selang langsung menembak si kulit bundar yang menghantam sisi kiri mistar gawang Makati.

Momentum tercipta. Bola muntah langsung disambar oleh Bagas yang bergerak secepat kilat. Lewat kaki kirinya Bagas menghantarkan si kulit bundar hingga robeklah jala gawang Makati. Gol emas hadir, IJL Elite berpesta pora.

"Sangat banyak pelajaran diambil setelah kami kalah dari Makati di babak penyisihan grup, utamanya harus perkuat lini tengah untuk membongkar benteng pertahanan mereka. Skill dan teknik individu tim lawan membendung serangan kami juga sangat bagus," ujar Mul.

"Saat babak perpanjangan waktu dimulai dengan format 9vs9, saya harus membuat keputusan untuk menarik Tezar Briantama dan Muthi Dzulkarnaen, keduanya mengalami cedera. Sedikit "perjudian" diambil dan tidak bisa ditawar lagi karena di atas lapangan kami butuh pemain dengan karakter sprinter seperti Dzaky Fawwaz, Saubyhaky Putra, Bagas Prayoga dan Rafly Selang," beber Mul.


"Di tanah seberang, IJL Elite sudah buat sejarah, saya bangga ada di tengah-tengah mereka,"  tambah Mul.


Tidak kalah gembiranya, CEO IJL yakni Rezza Mahaputra Lubis ikut larut dalam euforia. Bukan hanya soal trofi gelar juara, anak-anak IJL Elite menurutnya sudah mempertahankan komitmen untuk bermain dengan gaya sepak bola indah di atas rumput hijau.

"Ini bukan kemenangan skuat IJL Elite saja tapi juga seluruh SSB yang 10 bulan lalu sudah bahu-membahu di kompetisi IJL U-13 musim 2018/2019. Trofi Borneo Football Cup U-14 kami persembahkan untuk mereka juga," tegas Rezza.

"Saya sangat bangga anak-anak bisa menerapkan gaya permainan sepak bola menghibur, total 22 gol jadi bukti kolektivitas permainan tim di atas lapangan. Banyak suporter dari negeri tetangga yang mengucapkan selamat dan kagum dengan karakteristik skuat IJL Elite, ini tentunya jadi kebanggaan tersendiri," tandas Rezza.




Hasil Pertandingan IJL Elite:


Penyisihan Grup


IJL Elite vs British International School Phuket 2-0 (Alief Apikri, Reza Wahyu Hidayat)


IJL Elite vs Datuk Peter Mojuntin SS 4-1 (Fava Sheva Rustanto, Bagas Prayoga Budiman, Dzaky M Fawwaz, Reza Wahyu Hidayat)


IJL Elite vs Makati Football Club 1-2 (Odilo Pinutusta)


IJL Elite vs Northern Inland FC 11-0 (Alvin Alfareza 7 gol, Saubyhaky Putra 3 gol, Dzaky Fawwaz)



Semifinal


IJL Elite vs Indonesia Muda 3-0 (M Tezar Briantama, Alief Alpikri, Saubyhaky Putra)



Final


IJL Elite vs Makati Football Club 1-0 (Bagas Prayoga)


===========


Susunan Pemain IJL Elite:


Kiper: Bima Aidil (M'Private Soccer School), Aidil Akbar (Laskar Pelangi Soccer)


Bek: Muhammad Ferdi (Garec's), Goesty Raka Pratama (Indonesia Rising Star), Yoga Aji Saputra (Tajimalela FA), Muthi Dzulkarnaen (Cipta Cendikia FA), Adam Restu Perdana (Salfas Soccer), Muhammad Radith (ASTAM)


Gelandang: M Tezar Briantama (ASIOP), Dzaky Muhammad Fawwaz (ASTAM), Bagas Prayoga (M'Private Soccer School), M Rafly Ikram Selang (Cipta Cendikia FA), Fava Sheva (Indonesia Rising Star)


Penyerang: Reza Wahyu Hidayat (ASTAM), Alvin Alfareza (ASTAM), Odilo Pinutusta (ASIOP), Saubyhaky Putra (Maesa Cijantung), Alief Alpikri (Indonesia Rising Star)


=====



Daftar Pencetak Gol:


Alvin Alfareza: 7


Saubyhaky Putra : 4


Dzaky Fawwaz : 2


Bagas Prayoga: 2


Alief Alpikri: 2


Reza Wahyu: 2


Odilo Pinutusta: 1


M Tezar Briantama: 1


Fava Sheva: 1

  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa