Fazli Arkana: Bukan Pahlawan Kesiangan

 


IJL.Com- Fazli Arkana membuktikan kapasitasnya sebagai pemilik sah nomor punggung 10 di skuat Putra Agung U-9. Sempat datang terlambat namun jelas bukan pahlawan kesiangan. 

Anak-anak Putra Agung pulang dengan kepala tegak saat melakoni laga pekan kedua Indonesia Junior League (IJL) U-9, Minggu (16/10). Meski harus mengeluarkan tenaga super ekstra, kemenangan tipis akhirnya bisa diperoleh saat menaklukkan All Star Galapuri (1-0) dan Revolution Soccer (1-0). 

Adalah Fazli Arkana yang tampil sebagai aktor protagonis. Gol semata wayang ia lesakkan guna mengunci poin sempurna. 

Ditemui seusai pertandingan, wajah Arkana nampak berbinar-berbinar. Hujan pujian ia dapatkan dari rekan setim. 

"Senang dan bangga sekali bisa bikin gol di IJL. Rasanya seperti jadi Lionel Messi," ujar Arkana seraya melempar senyum. 

"Ini saya pakai nomor punggung 10 kan pilihan sendiri. Ya gara-gara Messi," ungkap Arkana lagi. 



Arkana tahu, nomor punggung 10 adalah angka spesial di dunia sepak bola. Karena itu ia termotivasi betul untuk terus melukiskan nama di papan skor. 

"Kayanya ada yang kurang kalau tidak bikin gol," ujar Arkana. 



"Di pekan pertama kemarin, permainan saya tidak bagus. Kurang tenang dan masih tegang. Makanya saya ga bisa bikin gol," sambung Arkana dengan nada begitu polos. 



Faktanya, Arkana sempat datang terlambat di laga pertama saat Putra Agung bentrok dengan All Star Galapuri. Beruntung, ia bukan pahlawan kesiangan. 

"Iya tadi sempat hampir saja terlambat ga bisa ikut pertandingan, soalnya ayah mandinya kelamaan," tutur Arkana tak kuasa menahan tawa. 



"Besok-besok saya tidak mau datang terlambat lagi. Harus tepat waktu, harus lebih disiplin," seru Arkana lagi. 




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa