Fokus Satu Titik, Pertajam Insting




IJL.Com- Delapan laga siap menghentak Stadion Mini Cisauk pada pekan ke-12 IJL Mayapada U-13 Grup Sensation, Minggu (20/1). Fokus satu titik, perjalanan panjang baru saja dimulai.

Pekan ke-12 jadi momentum FU15FA Bina Sentra untuk segera bangkit pasca kekalahan perdana dari ASIOP Apacinti. Namun misi Firman Utina Boys tidak akan mudah mengingat mereka akan menjalani Derby Kota Tangerang kontra Salfas Soccer.

Salfas sendiri punya catatan tiga kemenangan beruntun jelang naik panggung. Aura sang pelatih anyar, Adnan Mahing bisa jadi amunisi tambahan untuk Frayoga Wijaya dan kawan-kawan.





Hal yang sama juga tengah dibidik Stoni Indonesia. Usai terkapar di tangan Cipta Cendikia FA, anak-anak Bekasi pastinya ogah larut dalam kekecewaan. Akhir pekan nanti mereka siap meladeni tim asal Cijantung, Maesa.

Maesa di laga sebelumnya mampu pesta gol ke gawang Java Soccer Academy. Tak pelak laga kedua tim menjanjikan pertempuran alot di atas lapangan.





Sementara itu, B24HABS dan KMJR Cilegon masih terus berusaha mencicipi manisnya poin penuh di kompetisi IJL Mayapada U-13. Misi yang terus menerus diusung sebagai pelecut motivasi, ada kesempatan terbuka lebar di pekan ke-12.

Meski demikian tidak mudah karena B24HABS akan meladeni Java Soccer Academy. Sementara itu, KMJR Cilegon ditantang All Star Galapuri yang di pekan sebelumnya baru saja menikmati kemenangan perdana.









Agak sedikit beranjak ke papan atas klasemen, sang capolista ASIOP Apacinti kembali diuji kematangannya. Tidak main-main karena mereka kedatangan tim yang tengah terluka, Brazilian Soccer School. 

Brazilian di laga sebelumnya baru saja dipermak ASTAM. Sudah pasti, Gisela Gwen Michelle dan kawan-kawan tak mau terpeleset kedua kalinya saat jumpa ASIOP.





Salah satu laga yang menjanjikan banyak drama adalah partai ASTAM vs CISS Soccer Skill. ASTAM yang mulai tajam di lini depan ditantang CISS dengan sistem pertahanan grendel cukup menawan.





Begitu pula di pertandingan antara BMIFA vs Cipta Cendikia FA (CCFA). BMIFA yang masih tertatih-tatih harus berusaha menahan gempuran CCFA. Di satu sisi ini akan jadi ujian untuk konsistensi anak-anak CCFA pasca menggunduli Stoni Indonesia di pekan sebelumnya. Bukan tidak mungkin tersaji kejutan.





Sebagai pelengkap, ada satu partai tunda dari Grup Phenomenon. Laga sarat gengsi dua anak Jakarta mempertemukan Indonesia Muda Utara versus Garec's 1978.







Berikut Jadwal Lengkap Pekan ke-12 IJL Mayapada U-13 Grup Sensation:







  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa