Gilbert Giofriedo: Cahaya dari Timur

 


IJL.Com- Seperti matahari yang terbit dari timur, Gilbert Giofriedo jadi pembuka cahaya kemenangan Remci saat membekuk Bogor Soccer School. Dari Patrich Wanggai sampai Cristiano Ronaldo.

Remci kembali membawa pulang poin sempurna saat berlaga di pekan keenam Indonesia Junior League (IJL) U-13 Grup B, Sabtu (14/1). Berhadapan dengan Bogor Soccer School, skor lima gol tanpa balas dibukukan tim besutan Viuz Muhidin Setiawan tersebut.

Faktanya di atas lapangan, Remci sempat kesulitan membongkar pertahanan Bogor Soccer School. Namun memasuki babak supersub sampai masuk ke interval kedua, semuanya berubah.

Adalah Gilbert Giofriedo Wangge yang tampil sebagai pemecah kebuntuan. Memanfaatkan umpan dari Pato Zickrullah, tendangan ia lepaskan dengan memantulkan bola ke tanah hingga mengecoh penjaga gawang lawan.

"Ini gol kedua saya di IJL U-13 bersama Remci. Targetnya sih mudah-mudahan bisa tembus sampai 10," ujar Gio seraya tersenyum malu.



"Semoga bisa terus konsisten, karena mencetak gol itu asik rasanya," tambah Gio sambil tertawa.



Gio sendiri punya peran strategis di tubuh Remci. Kecepatannya sangat diandalkan untuk merobek pertahanan lawan dari sisi sayap lapangan.

Pergerakan dengan atau tanpa bola dari seorang Gio tak jarang memecah belah konsentrasi lawan. Hasilnya, rekan-rekan setimnya punya banyak opsi untuk mengeksplorasi ruang.

Ya, ciri khas pemain dari timur Indonesia yang ngotot penuh determinasi dan berani lepas akselerasi tinggi terpancar dari seorang Gio. Tidak heran butuh dua pemain untuk meredam pergerakan pemain berdarah Flores ini.

"Kalau pemain dari Indonesia timur, saya sangat mengidolakan Patrich Wanggai," ungkap Gio.



"Nah kalau gaya permainan, ya Cristiano Ronaldo. Caranya bermain di sayap lapangan itu sangat luar biasa," sambung Gio.



Gio sendiri sudah tiga musim merasakan panasnya atmosfer kompetisi IJL. Sebelumnya saat masih berseragam Salfas Soccer U-11 dan Satria Muda U-13.

Otomatis, ada pengalaman mahal yang ia jadikan pegangan untuk terus tampil konsisten bersama Remci. Terekam kenangan manis yang layak diulangi lagi.

"Pengalaman yang masih tidak terlupakan saat membela Salfas waktu menang 4-0 atas CISS. Menurut saya, itu penampilan terbaik saya meskipun tidak bikin gol tapi sumbang assist," seru Gio.




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa