Obat Mujarab Juru Taktik M'Private




IJL.Com- Kondisi pelatih M'Private Soccer School, Mulyadi mulai berangsur pulih pasca kecelakaan motor yang menimpa dirinya. Misi besar sudah diusung, laga kontra Tajimalela FA pantang untuk ia lewatkan.

Musibah memang bisa datang kapan saja, tidak kenal waktu apalagi tempat. Seperti yang dialami pelatih M'Private Soccer School, Mulyadi saat dirinya ditimpa kecelakaan motor satu pekan yang lalu.

"Kebetulan saat itu sedang dalam perjalanan pulang dari tempat latihan. Kecelakaan tunggal karena mau hindari ibu-ibu yang sedang naik motor juga, dia belok tiba-tiba mau ambil jalur tapi tidak lihat kanan-kiri pula," ujar Mul.



Alhasil Mul harus rela naik ke meja perawatan. Beruntung kondisinya cepat membaik.

"Bahu kanan geser dan tulang rusuk patah dua," ujar Mul.

"Alhamdulillah sekarang mulai membaik sudah kembali lagi ke rumah tapi harus tetap kontrol satu Minggu sekali. Waktu itu sempat dijenguk sama pelatih ASIOP Apacinti, Yayat Supriyatna juga," jelas Mul.



Lebih banyak berbaring di atas kasur praktis membuat Mul tidak betah. Kerinduannya kembali menginjakkan kaki di rumput hijau bersama anak-anak asuhnya sudah tidak bisa dibendung lagi.

Tepat pada Kamis (24/1) rindu itu lepas juga. Persiapan jelang laga akbar IJL Mayapada U-13 antara M'Private vs Tajimalela FA membuat Mul benar-benar merasa terpanggil.

"Alhamdulillah Kamis ini sudah mulai dampingi tim lagi, persiapan khusus melawan Tajimalela FA karena kemarin selama saya absen agak terganggu sedikit persiapan anak-anak," ujar Mul.





"Tujuh hari kemarin cuma bisa berbaring di atas kasur saja. Kelamaan di tempat berobat malah ga sembuh-sembuh yang dilihat orang-orang sakit terus, kalau di lapangan saya jadi ikut sehat," tegas Mul.



Mul memang sedang mencari obat mujarab untuk kesembuhannya. Bisa jadi apa yang ia cari ada di tubuh anak-anak M'Private Soccer School.

Posisi M'Private Soccer School yang kini bertengger di puncak klasemen turut membakar gairah sang juru taktik. Sudah barang tentu, Bagas Prayoga dan kawan-kawan akan punya motivasi berlipat ganda pada akhir pekan nanti.

"Betul sekali itu, obat paling mujarab ya cuma melihat aksi anak-anak M'Private bertanding. Saya harus konsentrasi penuh saat melawan Tajimalela FA nanti," ujar salah satu pelatih IJL All Stars 2017 itu.



"Tajimalela punya cara main yang kolektif dan merata. Kalau saya lihat mereka ini memang rada mirip dengan M'Private," tutup Mul.





Pernyataan Mul soal kekuatan Tajimalela FA memang benar adanya. Seperti diketahui skuat berjuluk Panser Bekasi itu termasuk tim dengan gaya permainan yang sulit ditebak. 

Bukti paling nyata ada di laga terakhir kontra Satria Muda FA, terselip nama Malik Kaustaril Ilmi yang tebar pesona lewat tendangan bebas menawan. Dari belakang sampai depan, Yoga Aji dan kawan-kawan memang punya potensi besar melukai tim lawan.



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa