Hasil Lengkap Pekan ke-13 IJL U-13: Comeback Demi Tiket Bergengsi




IJL.Com- Kemenangan penuh aroma epic comeback yang dipetik Remci atas Jak's Soccer berbuah tiket fase knockout 16 Besar. Tibi FC memastikan langkah ke fase bergengsi usai mencoreng rekor nir-kekalahan Jatira Raharja. 

Di Grup A, Remci berhasil menuntaskan misinya untuk lolos ke fase knock-out 16 Besar. Pada laga pekan ke-13 Indonesia Junior League (IJL) U-13, Sabtu (18/6), poin penuh berhasil didulang lewat perjuangan heroik saat jumpa Jak's Soccer. 

Remci sebenarnya sempat tertinggal terlebih dahulu. Namun gairah tim asuhan Viuz Muhidin Setiawan untuk melenggang ke fase bergengsi tidak tertahankan, epic comeback diluncurkan dan skor 2-1 pun akhirnya berhasil dikunci. 

Kekalahan Jak's Soccer dimanfaatkan dengan maksimal oleh FIFA Farmel. Posisi pemuncak tabel klasemen akhir Grup A IJL U-13 sukses diduduki Rozan Ahmad dan kawan-kawan usai menyudahi perlawanan Bogor Soccer School. 

Di bawah FIFA Farmel, ada Tangerang Kabupaten FC. Tampil dengan penuh determinasi bermodal penguasaan bola dari kaki ke kaki, dua gol tanpa balas dilepaskan saat bentrok dengan Pro:Direct Academy. 

Di Grup B, Tunas Asa harus mengurungkan misinya untuk mengantongi tiket bergengsi. Meski sama-sama mengantongi 13 poin dengan Serpong Jaya, namun sayang mereka kalah dari segi selisih gol.

Namun setidaknya Tunas Asa bisa pulang dengan kepala tegak usai membekuk Indonesia Rising Star lewat skor meyakinkan, 4-1. Restu Achmad Fahrezy jadi fenomena, hattrick digoreskan. 

Hasil mengejutkan juga mewarnai Grup B. Rekor kemenangan dan nir-kekalahan dari Jatira Raharja akhirnya terhenti di tangan Tibi. 

Bermain taktis, Tibi dengan gagah membekuk Jatira Raharja. Skor 3-1 jadi bukti keperkasaan Aldyansyah Taher dan kawan-kawan. 

Hasil menggembirakan akhirnya bisa dibawa pulang Indonesia Muda Utara sebagai salam penutup kompetisi. Kemenangan atas Java Soccer Academy didapatkan tim besutan Mario Agustinus Lalumedja. Poin sempurna lahir lewat gol semata wayang Orlando Zakry. 

Di Grup C, Sparta masih terlalu perkasa bagi Sukabumi Pro Soccer. Tidak tanggung-tanggung, pesta gol dicatatkan M Nazwan Cs. Lima gol tanpa balas meletus di atas rumput hijau. 

Young Warrior sudah memastikan langkahnya ke fase knock-out 16 Besar untuk mendampingi Sparta. Tanpa mengeluarkan peluh keringat, kemenangan WO diraih atas Akademi Persib Cimahi. 




Berikut Hasil Lengkap Pekan ke-13 IJL U-13:









=================================










==================================












Tabel Klasemen IJL U-13:










  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa