Ladeni FIFA Farmel, Garec's Tebar Sinyal Lewat WhatsApp Story




IJL.Com- Garec's sudah tak sabar meruntuhkan hegemoni FIFA Farmel. Sinyal kencang mulai ditebarkan.

Partai akbar siap tersaji dalam lanjutan laga pekan ke-15 Indonesia Junior League U-13, Sabtu (20/2). Dari Grup C Sensation, runner-up musim lalu yakni Garec's akan bersua salah satu kandidat kuat juara musim ini, FIFA Farmel.

Sayang persiapan Garec's jauh dari kata maksimal. Terhitung selama satu bulan terakhir, mereka hanya bisa menggelar latihan tim di arena lapangan futsal.

"Untuk persiapan saat ini kami terkendala lapangan saja. Pasca laga kontra All Star Galapuri, anak-anak hanya bisa menggelar latihan di arena futsal karena lapangan yang sementara biasa kami gunakan banjir akibat curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini," ujar sang pelatih, Ainun Najib.



"Ya bisa dibilang demikian, masih jauh dari kata maksimal," sambung Najib.



Najib menambahkan partai kontra FIFA Farmel jadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu armada Garec's. Seperti diketahui saat ini tim lawan tengah berdiri kokoh di pucuk klasemen sementara IJL Grup C Sensation dengan rekor belum terkalahkan dari enam laga.

Meruntuhkan hegemoni Farmel tentu jadi tekad Garec's. Sinyalnya sudah semakin kencang tak terbendung. Dari Cengkareng, ada misi agung dikibarkan anak-anak Cenderawasih.

Selain itu, Garec's tentu juga masih ingin menjaga asa untuk lolos ke fase knock-out 16 Besar apalagi pelan-pelan tapi pasti rel permainan terbaik sudah ditemui. Selebihnya menurut Najib, ada rindu yang harus dibayar lunas. 

"Latihan kembali dimulai hari ini. Saya yakin anak-anak sudah mengetahui siapa yang akan mereka hadapi Sabtu nanti. Ada kerinduan besar menikmati atmosfer IJL juga," jelas Najib.

"Beberapa minggu terakhir setiap latihan anak-anak selalu bertanya ke saya mengenai kelanjutan pertandingan IJL yang terhenti akibat PPKM. Kemarin pada akhirnya, saya melihat jadwal pertandingan versus Farmel yang mereka posting di story WhatsApp. Artinya mereka memang benar-benar rindu dan sudah sangat siap," ungkap Najib seraya tersenyum.



Jadi tugas Najib pula untuk mengintip kekuatan sekaligus kelemahan Farmel yang bisa dimanfaatkan anak-anak asuhnya. Ia sendiri juga tak lupa menaruh hormat untuk tim besutan Muchamad Romli tersebut.

"Sedikit banyak kami sudah mengintip gaya permainan Farmel melalui video pertandingan di YouTube IJL. Dengan predikat sebagai pemuncak klasemen sementara, pastinya Farmel bukan tim yang bisa dianggap remeh. Perlu persiapan matang dan semangat yang lebih dari biasanya saat bertemu mereka," ujar Najib.



"Mudah-mudahan dengan semangat yang dimiliki, kami bisa meraih hasil positif melawan pemuncak klasemen. Satu lagi yang pasti, saya berharap anak-anak tidak lupa cara memakai sepatu bola," pungkas Najib seraya melempar senyum lebar.






Berikut Jadwal Lengkap Pekan ke-15 IJL U-13:




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa