Merinding Bulu Roma M Alwi Sihaq




IJL.Com- Gol emas Muhammad Alwi Sihaq saat Young Warrior jumpa Putra Sejati Inssa membuat penjuru lapangan gempar. Jangan heran tak henti merinding itu bulu roma. 

Tiket final Champions Indonesia Junior League U-11 jatuh dalam pelukan anak-anak Young Warrior. Berhadapan dengan Putera Utama Tambun di fase 8 Besar dan Putra Sejati Inssa saat semi-final pada Minggu (10/10), kemenangan dengan gaya epic comeback berhasil didulang. 

Seperti diketahui, Young Warrior sempat tertinggal terlebih dahulu dari lawan-lawannya tersebut. Namun mental juara ikut berbicara, skor tipis 2-1 dikunci. 

Momen paling epik terjadi saat jumpa Putra Sejati Inssa. Seperti diketahui, laga harus ditentukan sampai perpanjangan waktu selama tiga menit dengan format pemain 3 on 3 lewat sistem golden goal. 

Penjuru lapangan pun gempar saat M Alwi Sihaq mencetak gol emas. Pasukan Gladiator tumpah ruah membanjiri rumput hijau, sujud syukur dipanjatkan. 

Ditemui sesuai pertandingan, wajah Alwi masih nampak terheran-heran. Ada peluh lelah bercampur jantung yang berdetak tak karuan. 

"Haduh masih deg-degan rasanya. Senang sekali akhirnya bisa bawa Young Warrior lolos ke final," ujar Alwi seraya menghela nafas. 

"Jujur, merinding waktu perpanjangan waktu mau dimulai. Tapi pelatih mengingatkan untuk bermain sabar, jangan ragu lakukan satu-dua sentuhan," sambung Alwi tersenyum lega. 



Wajar rasanya bulu roma Alwi tak henti bergidik. Menurutnya gol emas ke gawang Putra Sejati Inssa adalah momen terbaiknya selama berseragam Young Warrior. 

Selain itu, Alwi pula yang mencetak gol penentu saat Young Warrior menumpas perlawanan Putera Utama Tambun. Lengkap sudah hari bocah kelahiran Bogor, 4 Februari 2009 tersebut. 

"Gol ke gawang Putra Sejati Inssa pasti akan akan sulit saya lupakan. Sampai pertandingan selesai pun masih merinding ini rasanya. Masih terbayang tadi saat melihat gawang kosong," tutur Alwi. 



"Dua gol hari ini saya persembahkan untuk almarhum kakek yang sudah pergi sejak tiga tahun lalu. Saya akan selalu ingat bagaimana ia tak henti beri dukungan serta mengantar jemput saya tiap latihan dan bertanding. Semoga di sana ia bisa ikut bangga," sambung Alwi. 



Di partai final, Alwi dan kawan-kawan akan berjumpa FIFA Farmel. Keduanya sudah pernah saling bertemu saat fase penyisihan grup dimana laga berakhir imbang sama kuat, 1-1.



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa