Serpong Jaya Buas Belum Puas




IJL.Com- Pelatih Serpong Jaya U-13, Rahmad Rembo mengaku kaget bukan kepalang perihal pesta gol yang digelontorkan anak asuhnya ke gawang Indonesia Muda Utara. Namun sudah buas bukan berarti cepat puas.

Serpong Jaya mengawali kiprahnya di kancah IJL U-13 dengan catatan ciamik. Jumpa Indonesia Muda Utara, Sabtu (29/1), 'Black Panther' tanpa ampun menerkam mangsanya.

Skor 6-0 jadi bukti keganasan Serpong Jaya. Dibuka oleh Nabil Khoiron, dipertegas brace M Athar Ardiansyah dan Hafiz Ibrahimovic hingga ditutup gol cantik Rizky Fauzi.

"Alhamdulillah, pertandingan perdana bisa ditutup dengan kemenangan. Sejujurnya saya tidak menyangka bisa gelar pesta gol. Awalan yang bagus untuk modal ke depan, sangat bagus," tutur sang pelatih, Rahmad Rembo.



"Apalagi kami datang dengan kekuatan penuh (20 pemain) dan rotasi berjalan lancar. Sebelum pertandingan, anak-anak memang sudah terlihat sangat siap," sambung Rembo seraya melempar senyum.



Ya, membuka laga pada sebuah kompetisi dengan catatan pesta gol tentu merupakan stimulus berharga. Utamanya tentu dalam hal memompa rasa percaya diri seluruh pemain.

Namun Rembo percaya peribahasa 'tak ada gading yang tak retak'. Ada tiga catatan yang ia kantongi agar anak-anak asuhnya tak larut tenggelam dalam godaan puas belaka.

"Ada tiga. Passing, komunikasi dan pengambilan keputusan dari anak-anak yang di laga melawan Indonesia Muda Utara menjadi catatan terbesar. Yang bagus ayo dipertahankan, yang kurang ayo ditingkatkan," tegas Rembo.



"Kemenangan ini bukan jadi alasan untuk gampang puas. Justru menjadi pacuan untuk bermain lebih baik lagi," seru eks pemain Persitara Jakarta Utara di musim 2004 itu.



Bagi Rembo pribadi, kemenangan Serpong Jaya atas Indonesia Muda Utara menyimpan kenangan tersendiri. Seperti diketahui, ia berhasil menaklukkan seniornya di Persitara, Eko Prasetyo.

"Kaget juga pas lihat mas Eko ada di bangku kepelatihan Indonesia Muda Utara. Ya beginilah sepak bola, tali silaturahminya tidak pernah putus meski bertahun-tahun sudah jarang bertemu," tandas Rembo.



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa