IJL.Com- Serpong Jaya U-9 punya taring tajam yang bisa membuat barisan pertahanan tim lawan terluka. Siapa dia? Arka Langit Ramadhan namanya.
Satu menang dan satu imbang jadi catatan yang diraih Serpong Jaya. Torehan cukup manis tentunya sebagai modal mengarungi panjangnya gelaran kompetisi IJL U-9.
Dari tiga gol yang dicetak, semuanya berasal dari kaki yang sama. Ya, adalah Arka Langit Ramadhan aktor utamanya.
Tiga gol sekaligus diborong Langit saat laga kontra Abstrax. Dua diantaranya dicetak hanya dalam tempo waktu empat menit.
Sebelumnya saat jumpa ASIOP, meski tidak mencetak gol namun pergerakan Langit sudah berulangkali membahayakan penjaga gawang tim lawan. Namun sayang memang dewi fortuna belum menaunginya saat itu.
"Langit sebenarnya bisa bermain di berbagai posisi, tidak hanya penyerang ya tergantung kebutuhan tim saja," ujar Puad Junaedi, pelatih Serpong Jaya.
"Bisa dibilang ia memang pemain yang paling siap jadi pembeda, terpenting latihannya rajin dan fokus mendengarkan instruksi pelatih maka saya yakin Langit bisa terus berkembang," ujar Puad.
Langit bak terbang ke langit-langit usai mencatatkan namanya tiga kali di gawang Abstrax. Pemain yang diprediksi punya potensi meramaikan gelar perebutan sepatu emas, lambang supremasi raja gol.
Taring tajam Langit bisa jadi akan kembali memakan korban akhir pekan nanti. Sesuai jadwal yang telah dirilis, Black Panther kedatangan Young Warrior Football Academy dan SoccerED.
"Ya bisa dibilang Langit adalah taringnya Serpong Jaya. Tapi saya juga tidak mengesampingkan pemain lain karena tanpa umpan matang rekan setimnya akan sulit bagi Langit mencetak gol," tutur Puad.
"Mudah-mudahan pemain yang lain bisa mengeluarkan peforma terbaik yang mereka punya selayaknya Langit," pungkas Puad.