Hasil Lengkap Pekan Ketujuh IJL U-13 Grup A: Kejar Poin!

 


IJL.Com- Pekan ketujuh Indonesia Junior League U-13 Grup A yang berlangsung pada Sabtu (4/2) jadi gambaran betapa butuh perjuangan lebih menguras keringat demi mendulang poin. Tidak heran semua laga berjalan penuh intensitas tinggi.

Di pertandingan pertama, Asiana Soccer School sukses membawa pulang poin sempurna. Berhadapan dengan Gagak Muda, kemenangan meyakinkan dibukukan lewat skor akhir, 5-0.

Meski demikian, jalan yang ditapaki Asiana tidak mulus begitu saja. Pada menit-menit awal mereka cukup kesulitan membongkar pertahanan Gagak Muda hingga saat babak supersub digelar, gelontoran gol mulai muncul ke permukaan.

Gagak Muda bukan tanpa perlawanan, beberapa kali ada ancaman lewat skema serangan balik dirangkai. Namun tak ada gol kunjung tercipta termasuk dua kali peluang emas hanya membentur mistar gawang.

FIFA Farmel terus melanjutkan tren positifnya. Skor dua gol tanpa balas ditorehkan saat menyudahi perlawanan Java Soccer Academy.

Gol lahir lewat kaki Fardan Ary Setiawan dan M Efrialdy Kurniawan. Penampilan skematis 'Jawara Rajawali' jadi kunci untuk meruntuhkan benteng pertahanan Java.

Ya, Java memang tampil cukup apik di sektor lini belakang. Performa heroik sang penjaga gawang, Muhammad Alfiansyah Setia Pratama harus memaksa penggawa FIFA Farmel putar otak lebih kencang.

Di pertandingan lainnya, Cipondoh Putra harus bersusah-payah demi menyudahi perlawanan Akademi Persib Bogor. Gol semata wayang Cesa Mulki Mourinho jadi pembeda.

Akademi Persib Bogor sebenarnya punya momentum di babak kedua untuk menyamakan kedudukan. Namun sayang, sepakan penalti dari M Fairuz Al Zamail bisa dijinakkan penjaga gawang Cipondoh Putra, Imam Jalaluddin.

Imam bisa dibilang datang di saat yang tepat dari bangku supersub. Beberapa menit sebelumnya tendangan bebas aduhai dari Fairuz juga sempat dijinakkan dengan penyelamatan sensasional.

Tangerang Kabupaten FC berhasil meraih kemenangan saat jumpa KMJR Cilegon. Skornya tipis, 1-0.

Gol Tangerang Kabupaten FC bisa dibilang kental aroma keberuntungan. Berniat menghalau bola dari umpan silang mendatar Muhammad Dzaki Mubarok, si kulit bundar hasil sapuan bek KMJR Cilegon malah bersarang di gawang sendiri.

Memasuki interval kedua, jual beli serangan tak terhindarkan. Pertandingan juga berjalan penuh intensitas tinggi sehingga wasit harus mengeluarkan empat kartu kuning. Sampai peluit panjang, skor tetap tidak berubah, 1-0 untuk keunggulan Tangerang Kabupaten FC.

Pertandingan seru terhampar saat Serang City Soccer School bentrok dengan SMPIT Taruma FA. Sama-sama tampil terbuka, empat gol lahir di atas rumput hijau.

Serang City sempat unggul selama dua kali. Namun sayang, etos kerja SMPIT Taruma FA tak bisa dipinggirkan. Gol penyelamat untuk SMPIT Taruma tercipta melalui kaki Dimas Agung. Peluit panjang dibunyikan, skor sama kuat, 2-2.



Hasil Lengkap Pekan Ketujuh IJL U-13 Grup A:















  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa