Masih Bersih, Ini Resep Prabu Yudhistira




IJL.Com-  Masih mencatatkan rekor clean sheet jadi bukti betapa tangguhnya Muhamad Prabu Yudhistira di bawah mistar gawang R Soccer U-13. Bukannya tanpa resep matang.

Dari akumulasi performa gacor R Soccer di kancah Indonesia Junior League (IJL) U-13 musim ini, kurang lengkap rasanya kalau tidak mengulas tebalnya benteng pertahanan mereka. Bukan tanpa alasan kuat, pasalnya dari delapan laga ada catatan belum kebobolan dikantongi.

Akhir pekan kemarin, Sukabumi Pro Soccer jadi saksi betapa sulitnya menodai kesucian jala gawang R Soccer. Dua kiper yang turun secara bergantian jadi simbol kekuatan R Soccer asuhan Ramdan Noor Ahmad tersebut.

Salah satu penjaga gawang yang dimaksud adalah Muhamad Prabu Yudhistira. Diwawancarai usai pertandingan, sang garda terakhir tak henti mengucap syukur.

"Alhamdulillah. Kuncinya? Jangan lupa berdoa sebelum pertandingan," tutur Yudhis seraya melempar senyum.



"Seperti sedang bermimpi sejauh ini belum kebobolan. Tapi jujur saya tidak ada beban, bermain tanpa tekanan, santai saja," sambung Yudhis.



Ya, resep yang dibawa Yudhis praktis membuat dirinya bermain tanpa beban di atas lapangan. Rekor clean sheet sejauh ini tidak membuat jadi lupa daratan.

Apalagi, Yudhis sendiri termasuk kiper yang berani mengatur skema serangan dari lini belakang. Jangan heran, sirkulasi bola dari R Soccer terlihat berwarna tiap menitnya.

Bagi Yudhis, tugas seorang kiper kini bukan hanya menjinakkan si kulit bundar. Visi juga kudu jauh ke depan meski konsekuensinya harus berani keluar dari sarang.

"Tidak ada ketakutan sama sekali saat menyusun build-up. Yang penting harus banyak belajar mulai dari sekarang. Ayah juga sering mengajari saya," tutur Yudhis.



"Era kiper modern seperti sekarang, 70 persen main dengan kaki," tegas Yudhis.



Yudhis juga tidak lupa menyebut nama kompatriotnya di bawah mistar gawang R Soccer, Mickael Darmawan. Chemistry antara keduanya benar-benar membuat benteng pertahanan R Soccer terlihat lebih angker untuk pemain lawan.

"Sebelum di R Soccer sudah sering main bersama juga dengan Mickael. Jadi sudah kenal lama yang membuat kami tampil selalu kompak," tandas Yudhis.




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa