Mimpi Sempurna All Star Galapuri


IJL.Com- Misi All Star Galapuri meraih gelar juara Plate IJL U-9 terbayar tunai. Makin komplet saat hantu drama adu penalti mampu diusir Runako Zico dan kawan-kawan.

All Star Galapuri larut dalam euforia. Di laga Final Plate IJL U-9 yang begitu menegangkan, tim asuhan Yulianto Tri Gunawan itu sukses membungkam Salfas Soccer dengan skor tipis 2-1.

Keasikan menyerang, Galapuri sempat kecolongan terlebih dahulu. Adalah Haikal Faturahman, penggawa Salfas Soccer yang mencatatkan namanya di papan skor.

Yuli sendiri mengakui anak asuhnya agak sedikit lengah saat gol Salfas tercipta. Terlalu fokus pada Juan Muhammad Nasri memaksa kiper Galapuri memungut bola dari gawangnya.

"Strategi kami meredam Juan sangat berhasil. Tapi anak-anak sedikit lupa, Salfas masih punya pemain lain yang membuat kami kecolongan," ujar Yuli.

Tertinggal terlebih dahulu tidak membuat Galapuri panik. Peluang sekecil apapun mereka manfaatkan untuk menjadi gol.

Skema bola mati jadi opsi terakhir. Dan hasilnya terbukti mujarab. Galapuri menyalip Salfas Soccer hanya dalam tempo waktu enam menit.

Adalah Egi Yuliansyah yang mencetak gol melalui proses tendangan sepak pojok di menit ke-23. Menyusul kemudian, satu menit jelang laga bubar, Runako Zico mengunci pintu kemenangan Galapuri lewat sepakan tendangan bebasnya.

"Dari awal kompetisi, saya memang meraba kelebihan tim kami adalah memaksimalkan bola-bola mati. Dan itu terbukti di laga final kemarin, ini buah manis dari rasa tidak pernah putus asa," ungkap Yuli.

"Kesempatan tendangan bebas dari Zico jadi opsi terakhir untuk menghindari drama adu penalti. Saya tahu kemampuan anak ini melepaskan tendangan bebas. Saya minta untuk dia agar lebih tenang dan gol itu akhirnya tercipta," jelas Yuli.

Sebelumnya, Tri memang mengatakan sebisa mungkin ingin menutup laga lewat waktu normal. Bukannya tanpa alasan yang kuat mengingat di laga kontra Salfas Soccer kemarin, Galapuri harus bermain tanpa kiper utamanya, Dafian.

Dan misi itu berhasil. Semakin komplet tentunya karena trofi juara Plate IJL U-9 jatuh ke pelukan Zico dan kawan-kawan.

"Intinya anak-anak bisa bermain lepas, ya adu penalti memang kami hindari karena Dafian terpaksa absen di laga kemarin," ujar Yuli

"Tapi saya sudah percaya dengan kemampuan tim untuk bisa menutup laga dengan waktu normal. Alhamdulillah," tandas Yuli seraya tersenyum lebar.

  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa