Putra Sejati Inssa Sedia Payung Sebelum Hujan




IJL.Com- Agenda super sibuk harus siap dilakoni armada Putra Sejati Inssa U-11. Antisipasi di segala penjuru lini, sedia payung sebelum hujan.

Putra Sejati Inssa menyambut laga pekan keempat Indonesia Junior League U-11, Minggu (15/11), dengan kondisi siap tempur. Roda kompetisi yang sempat tertunda beberapa pekan lalu tidak ditanggapi negatif namun dipetik sisi positif.

Utamanya untuk lebih mawas diri. Ya, ada kesempatan lebih banyak bagi Putra Sejati Inssa berbenah menambal celah.

"Alhamdulillah, selama ini tidak ada kendala apa-apa. Meski jadwal sempat tertunda, semuanya bisa dibilang masih stabil," jelas sang pelatih, Lucky Nurdiansyah.



"Bisa dibilang seperti itu, tertundanya jadwal kompetisi kami ambil hikmahnya saja untuk lebih banyak berbenah.  Ada sedikit pekerjaan rumah di lini belakang," sambung Lucky.





Kudu sedia payung sebelum hujan, begitulah motto Putra Sejati Inssa. Pasalnya, di laga pekan keempat nanti mereka akan dihadapi jadwal super sibuk.

Seperti diketahui, Putra Sejati Inssa akan melakoni tiga laga sekaligus dalam satu hari. Menariknya lagi semua bisa dibilang masuk dalam taraf partai big-match.

Di laga pertama, mereka akan berhadapan dengan Java Soccer Academy. Tim asuhan Robin Meilast tersebut terus menemukan bentuk permainan terbaiknya, terbukti posisi keempat tabel klasemen Grup A Phenomenon sementara didiami membuntuti Putra Sejati Inssa.

Memasuki laga kedua justru tambah panas lagi. Putra Sejati Inssa kedapatan berjodoh dengan FIFA Farmel yang tengah menikmati bulan madunya sebagai pemuncak singgasana klasemen sementara.

Di laga terakhir, D'Joe United sudah menunggu. Tangan dingin Warsidi Ardi dari balik layar bisa menjadi batu sandungan untuk Putra Sejati Inssa.

"Kami sudah antisipasi semuanya termasuk melihat cara mereka semua bermain. Bisa dibilang sudah sedia payung sebelum hujan. Benar-benar sudah dipersiapkan," tegas Lucky.



Persona Vashya Dianmar diramal akan tetap jadi pembeda di skuat Putra Sejati Inssa. Sosoknya yang tidak tergantikan memang punya kapasitas mahal.

Berlari sendirian di daftar top-skorer, sudah 13 kali Vashya mencatatkan namanya di papan skor. Jadwal super sibuk akan semakin menempa mental sekaligus potensi emasnya.

"Vashya adalah pemain yang bisa dibilang menjadi pembangkit semua rekan-rekan setimnya ketika sudah berada di dalam lapangan. Ia seperti memberi garansi aman di lini depan kami," pungkas Lucky seraya tersenyum.





Berikut Jadwal Lengkap Pekan Keempat IJL U-11:



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa