Akmal Abdullah Bassam Mengintip Lubang Garuda Junior




IJL.Com- Berhadapan dengan tim sekuat Garuda Junior tidak membuat penyerang mungil B24HABS U-13, Akmal Abdullah Bassam gentar. Canangkan misi menambah koleksi gol.

Partai antara B24HABS kontra Garuda Junior dalam lanjutan pekan ke-14 Indonesia Junior League U-13, Minggu (10/1) bak pertempuran David versus Goliath. Rentang jarak kedua tim yang begitu jauh di tabel klasemen jadi penyebab.

B24HABS saat ini masih terjebak di dasar klasemen sementara Grup B Phenomenon dengan tabungan enam poin dari enam laga. Sedangkan Garuda Junior ada jauh di atas tepatnya pos runner-up lewat raihan 18 angka setelah melalui catatan tiga menang dan tiga imbang.

Meski demikian hal tersebut tidak membuat striker andalan B24HABS, Akmal Abdullah Bassam gentar. 'La Pulga' (Si Kutu) sudah siap membuat benteng pertahanan Garuda Junior yang dikomandoi sang kapten, Rafael Tri Anjelo memeras keringat lebih deras.

"Garuda Junior punya cara bermain yang sangat bagus tapi saya bersama teman-teman akan berusaha semampu mungkin melawannya. Pantang menyerah sampai peluit akhir berbunyi," tegas Akmal.



"Mereka belum terkalahkan, sedangkan kami juga belum sama sekali meraih kemenangan jadi ya ada motivasi tambahan juga," sambung Akmal.



Sepanjang 2x25 menit jalannya laga, Akmal diramal akan menjadi pemain nomor satu yang menjadi buruan penggawa Garuda Junior. Bagaimana tidak dari kaki-kaki kecilnya lah keran gol B24HABS terbuka.

Total dari tiga gol yang ditorehkan B24HABS sepanjang kompetisi IJL U-13 musim ini bergulir semuanya diborong oleh Akmal. Jangan heran namanya kerap menjadi buah bibir komentator pertandingan.

"Jadi satu-satunya tumpuan B24HABS tidak membuat saya terbebani. Kuncinya enjoy saja," ujar Akmal.



"Di atas lapangan saya selalu siap apapun resikonya. Badan saya memang kecil tapi semangat bermain bola yang saya punya jauh lebih besar," pungkas Akmal.



Pada satu sisi, Garuda Junior dari jauh-jauh hari sudah punya misi melakukan kampanye sapu bersih di sisa tiga laga babak penyisihan grup. Mereka sadar betul, tiket fase knock-out 16 Besar belum aman dikantongi.

Bukan tidak mungkin Akmal dan kawan-kawan menjadi batu kerikil tajam yang membuat Garuda Junior jatuh terjengkang. Menarik dinantikan bagaimana cara La Pulga mengorek tembok pertahanan tim asuhan Nando Fay tersebut.



Berikut Jadwal Lengkap Pekan ke-14 IJL U-13:




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa