IJL.Com- Total ada 26 gol terhampar pada laga pekan pertama Indonesia Junior League (IJL) U-13 musim 2023/2024. R Soccer dan FIFA Farmel tancap gas meraba jalan panjang.
Gelaran IJL U-13 musim 2023/2024 resmi dibuka pada Sabtu (23/9). Dihadiri dan dibuka langsung oleh Mayor Infanteri Isnanto Roy Saputro selaku Komandan Yon Mekanis 203, total ada 26 gol mewarnai Lapangan Sawindu.
Laga perdana mempertemukan antara Salfas Soccer versus Tunas Indonesia. Tampil lebih inisiatif menyerang, Salfas berulangkali memberikan ancaman berbahaya ke kubu Tunas Indonesia.
Sebaliknya, Tunas Indonesia yang turun dengan label debutan terlihat masih berusaha menemukan pola permainan terbaiknya. Alhasil banyak aliran serangan mandek di lini tengah.
Dimotori Juan Muhammad Nasri, Salfas lebih cerdik memanfaatkan peluang. Hasilnya, tim asuhan Yusep Sopian tersebut unggul dua gol tanpa balas.
Di laga selanjutnya, R Soccer masih terlalu tangguh bagi ISA Marzuki Bandriawan. Didasari permainan kolektif, semua lini bisa dikuasai R Soccer guna mengeksplorasi lubang di pertahanan lawan.
ISA Marzuki Bandriawan bisa dibilang bukan tanpa perlawanan. Di bawah mistar gawang, kiper mereka yakni Erlangga Bintang tercatat melukiskan tiga penyelamatan vital.
R Soccer pun unggul lewat skor 5-0. Muhammad Hanif Affandi tampil tebar pesona, ada dua gol cantik diceploskan.
FIFA Farmel tak mau kalah ikut tancap gas. Enam gol mereka kirimkan ke gawang Samurai United.
Memang sejak peluit kick-off dibunyikan, FIFA Farmel tampil lebih pede membangun serangan dari kaki ke kaki. Tak heran, ada banyak peluang emas berhamburan.
Namun Samurai United jelas tak gampang menyerah. Terbukti, ada dua gol hiburan dilesakkan ke gawang FIFA Farmel.
Pertandingan seru tersaji antara Indonesia Muda Utara versus Football Club Cilodong Purwakarta. Jual beli serangan dan sama-sama tampil penuh determinasi, lima gol lahir di atas rumput hijau.
Ketinggalan terlebih dahulu tidak membuat FCC Cilodong Purwakarta panik, determinasi tinggi dan pressing ketat yang diperagakan cukup merusak konsentrasi pertahanan Indonesia Muda Utara. Hasilnya, tiga gol dilukiskan guna membalikkan keadaan.
Di penghujung laga, Indonesia Muda Utara tampil lebih militan dalam urusan menggali peluang. Sayang, hanya ada satu gol dicetak demi memperkecil keadaan.
KMJR Cilegon harus bersusah payah menyudahi perlawanan Remci. Beruntung, ada gol semata wayang lahir melalui titik penalti. Adalah Muhammad Affan yang sukses menjadi algojo 12 pas di menit keenam.
Tertinggal cepat membuat Remci lebih berani keluar menyerang. Namun sayang, dewi fortuna masih menjauhi anak asuh Viuz Muhidin Setiawan walaupun mendominasi permainan.
CS Private Soccer School menutup laga pekan pertama IJL U-13 dengan menumbangkan Student Soccer School. Skor meyakinkan dipetik, 4-1.
Rajendra Arso tampil flamboyan lewat dua golnya. Brace juga dilesakkan Giri Putra.
Student Soccer School tampil bukan tanpa perlawanan. Karakter ngotot yang ditunjukkan sejatinya cukup menyiksa anak-anak CS Private. Namun, masalah demam panggung jadi PR terbesar.
Hasil Lengkap Pekan Pertama IJL U-13 2023/2024:
Tabel Klasemen Sementara IJL U-13: