Team Of The Week 6 IJL U-13 Grup B: Buah Skenario Ulung

 


IJL.Com- Pelatih yang jeli menyusun skenario praktis melahirkan pemain-pemain ulung yang bisa nyetel dengan alur permainan. Tingginya intensitas pertandingan membentuk Team Of The Week 6 Indonesia Junior League U-13 Grup B.



Kiper:


Valerian Faqih (BMIFA)

Tampil penuh konsentrasi dan kewaspadaan tinggi dalam membaca alur serangan balik Alba, Faqih juga terbilang jeli perihal segi penempatan posisi sehingga dengan cepat ia menyergap si kulit bundar. Kiper yang berani memainkan sirkulasi bola dari lini belakang jelas patut dapat nilai tambah.





Bek:


Adzana Raditya (Alba)

Tampil sangat lugas dan berkepala dingin saat meredam serangan BMIFA, Radit tak ubahnya wiper kaca mobil yang bergerak sangat rapi menyapu bola di garis pertahanan Alba. Konsentrasi tinggi sepanjang laga jelas jadi nilai tambah dibalut fighting spirit yang tak mudah padam meski kekuatan Alba terbilang pincang.




Andika Saputra (Remci)

Untuk ukuran seorang bek cara Andika membaca dan mendikte alur serangan lawan bisa dibilang yang terbaik di kelasnya, sangat terukur dan tanpa celah minim pelanggaran tak berarti sehingga menimbulkan garansi aman untuk rekan setim. Andika juga punya visi luas ke depan jangan heran serangan Remci sudah terstruktur dari lini belakang.




Maftuh Rhizki (R Soccer)

Tampil sangat tenang dalam menerapkan man to man marking, lugas dalam melepaskan intersep serta terukur dalam mengambil keputusan membuat Maftuh terbilang bermain sangat simple saat mencuri bola dari kaki pemain lawan. Cukup konsisten di tengah tingginya intensitas pertandingan sehingga ada garansi aman ia berikan.





Gelandang:


M Abdul Haadii (BMIFA)

Hadi memainkan peran strategis saat menjaga kedalaman lini tengah BMIFA, kontribusinya saat menopang sektor kedua terlihat jelas dari ketenangan dalam memainkan sirkulasi bola. Cepat kembali ke posisinya, cukup disiplin soal transisi permainan sehingga banyak melahirkan intersep krusial untuk mendelay serangan Alba.




Pato Zickrullah (Remci)

Etos kerja serta kegigihan Pato membuat Remci begitu mendominasi sektor lini tengah, disokong stamina yang prima serta cekatan mencari posisi otomatis peran Pato tak terpinggirkan sepanjang pertandingan. Tidak sungkan untuk membuka peluang cetak gol dan hasilnya tembakan dengan akurasi ciamik ia kirimkan ke gawang Bogor Soccer School.




Bintang Teduh (R Soccer)

Sangat fasih melakoni peran sebagai gelandang jangkar, Bintang muncul sebagai orang pertama yang melakukan scanning tidak hanya saat R Soccer dalam keadaan bertahan maupun menyerang. Punya pengaruh besar dalam mengatur sirkulasi bola ke lini depan alhasil kontribusinya terlihat sangat vital dan mahal.




M Rizky Pratama (ISA Marzuki Bandriawan)

Rajin membuka ruang memanfaatkan lebar lapangan, gaya Rizky yang energik ikut memancing rekan-rekan setimnya untuk bermain cepat bermodal satu-dua sentuhan guna mengecoh organisasi pertahanan lawan. Proaktif menjemput bola menjadi salah satu kelebihan Rizky yang konsisten sampai peluit panjang.





Penyerang:


Dzibril Javas (ISA Marzuki Bandriawan)

Pergerakan Ibing yang tangkas dan bertenaga terbilang sangat efektif merontokkan pertahanan All Star Galapuri, punya kecepatan mumpuni semakin menambah determinasinya untuk berburu gol. Dua kali mencatatkan nama di papan skor salah satunya lewat sepakan keras nan tajam dengan tingkat akurasi tinggi.




Raditya Gemal (R Soccer)

Striker yang bisa menjembatani lini tengah dan depan sebagai penggerak roda serangan, Gemal juga cukup fasih menjadi pemantul bola sehingga rekan setimnya bisa dengan leluasa mengeksplorasi celah pertahanan lawan. Tidak egois dan cepat ambil keputusan serta rajin ikut menerapkan pressing terbukti ada satu gol skematis dibawa pulang.




Bayu Airlangga (Remci)

Kuat pegang bola menjadi ciri khas seorang Bayu saat mendobrak pertahanan Bogor Soccer School, pergerakannya yang cukup dinamis sebagai ujung tombak ikut memanjakan rekan-rekan setimnya dalam hal asupan bola matang. Tidak hanya punya insting gol mumpuni tapi juga sangat rajin mengkreasikan peluang.





Pelatih:


Viuz Muhidin Setiawan (Remci)

Viuz dinilai bisa mengkombinasikan ramuan starting line up dan supersub sehingga permainan kolektif dari Remci terbilang sangat ampuh menggerogoti kelengahan tim lawan ibarat gol yang tinggal menunggu waktu. Punya konsep membangun serangan sejak dari lini belakang yang benar-benar dipertahankan sejak dari awal pertandingan. Instruksinya dengan cepat dicerna anak asuhnya sehingga Remci tampil taktis dan terukur saat menang atas Bogor Soccer School.





Cadangan:


Kiper: Galang Raka Siwih (Indonesia Muda Utara)


Bek: M Pradhita Ramadhan (Remci), Iqbal Aditya (Basic Soccer School 24 Cafe), Arya Andhika (Indonesia Muda Utara), Aryasatya Mikayumna (Alba)


Gelandang: Athmar Attarizz (Sukabumi Pro Soccer), Rahmatullah Akbar ( R Soccer), Luthfi Mubarok (ISA Marzuki Bandriawan)


Penyerang: Aditya Rizky (Basic Soccer School 24 Cafe), Berlian Ananda Salim (R Soccer)


  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa